
Jakarta – PT Berdikari cetak prestasi dengan sukses meraih penghargaan dalam dua kategori, yaitu TOP Digital Implementation 2024 #Stars 4 dan Top Leader on Digital Implementation 2024. Penghargaan ini diberikan kepada Direktur Utama PT Berdikari, Maryadi. Penghargaan ini mengapresiasi keberhasilan PT Berdikari dalam mendorong transformasi digital yang berkelanjutan, sekaligus menyoroti peran Maryadi sebagai pemimpin yang menginspirasi inovasi di lingkungan perusahaan.
Acara penghargaan yang diadakan pada 5 Desember 2024 di Jakarta Selatan ini turut dihadiri oleh Menteri Komunikasi dan Digital RI, Ketua Penyelenggara Penghargaan, Ketua Dewan Juri, serta perwakilan manajemen PT Berdikari.
Top Digital Awards 2024, yang diselenggarakan oleh majalah IT Works, mengusung tema “Business Solutions, Generative AI, and Cyber Security for Excellence Business and Services.” Proses penilaian dilakukan secara objektif oleh Dewan Juri independen dengan standar ketat. Penilaian menekankan peran AI, IoT, dan IT Security dalam transformasi digital menuju Industri 4.0 dan Society 5.0.

Jakarta – Direktur Utama PT Berdikari, Maryadi, menyampaikan rasa syukur dan kebanggaannya atas penghargaan ini. “Penghargaan ini bukan hanya pencapaian pribadi saya, tetapi juga untuk seluruh insan PT Berdikari yang berkomitmen pada transformasi digital. Ini adalah bukti nyata bahwa inovasi teknologi yang kami terapkan mampu mendorong efisiensi dan mempercepat transformasi. Teknologi ini juga mendukung keberlanjutan bisnis di industri peternakan. Kami akan terus berupaya menjadi pelopor dalam industri peternakan berbasis teknologi digital modern,” ujarnya.
Keberhasilan ini menjadi wujud nyata komitmen PT Berdikari cetak prestasi dalam memanfaatkan teknologi secara berkelanjutan. Teknologi tersebut digunakan untuk mendukung kemajuan bisnis, terutama di sektor BUMN peternakan. PT Berdikari terus mengembangkan solusi digital inovatif untuk meningkatkan kinerja perusahaan. Solusi ini juga memberi nilai tambah bagi masyarakat dan menjawab tantangan global di masa depan. Dengan komitmen ini, PT Berdikari optimis menghadapi era digital yang terus berkembang.